UNISA Gelar Webinar Internasional Atas Radiologi Gastrointestinal

UNISA Gelar Webinar Internasional

UNISA Gelar Webinar Internasional Atas Radiologi Gastrointestinal Program Studi Radiologi Program Diploma III Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKes) Universitas
‘Aisyiyah (UNISA) Yogyakarta sukses menggelar webinar internasional bertajuk “Radiologi Saluran Pencernaan”, Sabtu (25/1/2025).

Acara ini merupakan hasil kerja sama dengan Majelis Kesehatan Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah Daerah Istimewa Yogyakarta dan Universiti Teknologi MARA Malaysia.

Webinar internasional ini menghadirkan empat narasumber ahli pada bidang radiologi, baik dari Indonesia maupun Malaysia yaitu Sofie Nornalita Dewi, S.Tr. Kes., M.Tr.ID
(Dosen UNISA Yogyakarta), dr. Bestari Ariningrum Setyawati, M.Si., Med. Sp. Rad.

UNISA Gelar Webinar Internasional

UNISA Yogyakarta Gelar Webinar Internasional tentang Radiologi Gastrointestinal | kumparan.com

(Dokter Spesialis Radiologi RS dr. Sardjito), Leong Sook Sam (Dosen Universiti Teknologi MARA), Muhammad Riddha Bin Abdul Rahman, Ph.D. (Dosen Universiti Sultan Zainal Abidin).

Ketua panitia webinar Internasional, Mohammad Zaim, S.Si., M.Sc., menyampaikan bahwa acara ini diikuti oleh 613 peserta yang berasal dari Indonesia dan Malaysia.

Peserta terdiri dari berbagai kalangan, termasuk radiografer, dokter spesialis radiologi, dokter umum, perawat, fisikawan medis, dokter spesialis penyakit dalam, serta mahasiswa dari kedua negara.

Wantonoro, S.Kep., Ns., M.Kep., Sp. Kep. MB., Ph.D selaku Wakil Dekan III FIKes Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNISA Yogyakarta menyampaikan penghargaan kepada seluruh
peserta dan panitia atas suksesnya penyelenggaraan webinar ini.

Ia berharap melalui webinar ini, pengetahuan peserta mengenai radiologi gastrointestinal dapat meningkat, serta diadakan diskusi interaktif yang bermanfaat antara peserta dan narasumber.

Acara webinar internasional ini berlangsung dengan baik dan lancar dari pagi hingga sore hari Meskipun dilaksanakan secara daring, seluruh peserta menunjukkan antusiasme yang tinggi
dalam mengikuti setiap sesi acara dan berpartisipasi aktif dalam diskusi yang dipandu oleh moderator.

Di akhir acara, pembawa acara, Ms. Setya mengumumkan para pemenang lomba poster dan video “SACRUM” Internasional yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Radiologi (HIMARA) UNISA Yogyakarta.

Webinar ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai negara, termasuk mahasiswa, radiografer, dokter spesialis, serta peneliti di bidang medis UNISA Yogyakarta berkomitmen untuk terus
menghadirkan program edukatif yang berkualitas guna mendukung kemajuan ilmu kedokteran di Indonesia dan dunia.

By Admin

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

saya bukan robot *Time limit exceeded. Please complete the captcha once again.